LAGU-LAGU IKLAN TV YANG TERNGIANG DI OTAK

Iklan. Iklan adalah bentuk penyampaian informasi suatu hal baik barang maupun jasa melalui media massa maupun elektronik. Kira-kira gitu pengertian iklan secara garis besar. Dengan konsep yang beragam, iklan menjadi lahan terbaik untuk memperkenalkan barang dan jasa ke para konsumen. Dewasa ini kayaknya gak ada yang gak tau apa itu iklan. Tiap hari selalu ketemu iklan, baik di koran, majalah, televisi, radio, bahkan tiang listrik.

Yang akan gue bahas kali ini cuma seputar iklan di televisi. Banyak banget cara yang dilakuin para pengiklan biar iklan yang mereka bikin jadi menarik. Mulai dari bikin konten lucu sampai bikin lagu atau jingle yang emang dikhususin buat iklan itu sendiri. Kali ini gue bakal bahas lagu-lagu atau jingle iklan apa aja yang udah terngiang di otak. Disini gue pilihin jingle dari iklan-iklan yang terkini aja. Soalnya kalo ngomongin jingle, dari dulu emang udah banyak banget iklan yang pake jingle. Mulai dari iklan Kopiko, Yamaha, Indomie, Djarum Cokelat, dan sebagainya.

Maka dari itu, inilah beberapa lagu iklan di televisi yang udah terngiang otak kita.

1. EM Kapsul

“Ayo minum EM Kapsul”
“Datang bulan teratur”
. . . . .
Ada yang hafal lagu iklan yang satu ini? Kayaknya lumayan banyak. Itulah kenapa gue masukin jingle yang satu ini ke salah satu deretan lagu iklan yang terngiang di otak. Gimana nggak, liriknya yang mudah dihafal, konsepnya yang simple, temanya yang ceria bakal bikin orang-orang lebih mudah “teracun” otaknya. Bagi yang gak ingat, iklan ini adalah iklan obat pelancar datang bulan yang diperanin sama penyanyi dangdut muda anaknya Annisa Bahar, Juwita Bahar. Dengan pembawaan yang agak centil di iklan tersebut, bikin iklan ini mudah diterima masyarakat. Dan sampai sekarang pasti banyak yang masih hafal gimana lagunya.

2. Mastin

Apa yang terlintas di kepala kalian kalo dengar kalimat “Kabar Gembira untuk Kita Semua”? pasti otak kalian langsung ngarahin ke sebuah produk yang jadi fenomenal beberapa tahun belakangan. Yap, iklan obat Mastin. Sebenarnya gak ada yang terlalu istimewa dari obat ini. Yang bikin produk ini jadi fenomenal adalah iklan dan jinglenya. Semua kalangan pasti tau iklan ini. Mastin sendiri adalah obat yang berasal dari ekstrak kulit manggis yang bermanfaat buat menjaga kesehatan.

Dengan konsep iklan yang sederhana dan lirik yang “ear catching” bikin iklan ini dikenal luas. Gak cuma iklannya, para netizen Indonesia yang kita tau “terlalu” kreatif, bahkan banyak bikin meme yang make tema dari iklan Mastin ini. Dengan ketenaran iklan Mastin ini, bahkan bisa ngalahin pendahulunya, Garcia. Selain liriknya yang mudah dihafal, Mastin sendiri juga punya slogan yang juga jadi viral, yaitu “Mastin… Gooood”. Kalo kalian kurang hafal, bisa diliat disini liriknya.

“Kabar gembira untuk kita semua”
“Kulit manggis kini ada ekstraknya”
“Masting hadir, dan rawat tubuh kita”
Jadikan hari ini hari Mastin”

“Tampil bersinar membuatku bahagia”
“Badan sehat, rahasia Mastin herbal”
“Rahasia alami dari Indonesia”
“Penuh pesona, Pesona Mastin”
“Mastin… Gooooood”

3. Mars Perindo

“Marilah seluruh Rakyat Indonesia”
“Arahkan pandanganmu ke depan”
“Raihlah mimpimu bagi nusa bangsa”
“Satukan tekadmu ‘tuk masa depan”
. . . . .
Kalo yang satu ini pada hafal kan? Emang sih yang satu ini bukan jingle dari sebuah produk. Tapi karena seringnya lagu ini diputar di televisi, lagu ini malah makin melekat di otak. Lagu ini merupakan lagu mars dari sebuah Partai yang dibentuk oleh Harry Tanoesodibjo alias Harry Tanoe, pemilik dari M*C Media. Lagu ini pun cuma diputer di stasiun tv yang bernaung dibawah perusahaan tersebut. Emang sih kalo dipikir-pikir iklan ini agak bernuansa politik, soalnya terlalu sering ditayangin meskipun bukan saat kegiatan politik.

Gue pun gak bisa berpendapat lebih banyak soal yang satu ini, takutnya blog gue jadi gak netral lagi. Kenapa mars ini gue masukin? Soalnya lagu ini udah banyak banget yang hafal. Kayaknya emang lagu ini udah terngiang-ngiang di otak. Jadi gak salah lagi kalo lagu ini udah jadi earworm bagi para penonton televisi.

4. Bukalapak Nego Cincai

“Bukalapak emang cincai”
“Harga santai, kagak lebay”
“Dinego aje say, pasti bisa say”
“Dinego sampai okay”
. . . . .
Kalo yang satu ini adalah jingle iklan yang lagi hangat-hangatnya. Gimana enggak, jingle yang baru aja muncul di iklan ini langsung menyita perhatian orang-orang. Lagu ini sendiri merupakan jingle dari iklan situs jual beli yang lagi naik daun, Bukalapak. Sampai sekarang kayaknya gak ada yang gak tau sama iklan ini. Seperti yang kita tau, hampir semua iklannya, Bukalapak selalu bikin iklan yang aneh dan unik, mulai dari lukisan yang bisa ngomong, promo dari dalem akuarium, bikin kontes video iklan pendek, sampai yang paling baru dengan tema Imlek.

Iklan ini sendiri dibikin untuk menghormati hari raya Imlek tahun ini. Dengan mengambil tema Imlek yang kental banget di iklannya. Iklan ini sendiri dibikin dengan konsep yang sangat sederhana. Soalnya cuma nampilin seorang wanita yang megang sempoa sambil nyanyiin lagu yang akhirnya melekat banget di otak. Dengan lagu yang easy listening bikin lagu ini jadi lebih merakyat dan menghibur para penonton. Sampai sekarang lagu ini masih jadi lagu yang terus terngiang di otak.


Kayaknya itu aja lagu-lagu iklan TV yang terngiang di otak versi gue. Kalo kalian masih punya lagu iklan apa aja yang masih melekat di otak, gapapa ditambahin di kolom komentar di bawah atau di akun-akun sosial media gue.

Facebook   : Vebri Franx Andova

 Twitter      : @AndovaVebri

 Instagram   : vebriandova

 Path           : Vebri Andova


Best Regards,

VEBRI ANDOVA

Comments

Post a Comment